Thursday, March 21, 2013

Lahir Tanpa Kaki Depan, Anjing Ini Selalu Jalan Tegak



Lahir Tanpa Kaki Depan, Anjing Ini Selalu Jalan Tegak - Kekurangan fisik memang tidak membatasi untuk terus menjalani hidup, begitupun saat hewan yang mengalaminya. Seekor anjing mungil bernama Dian Dian terlahir cacat tanpa dua kaki depan. Namun ia mampu hidup normal dengan berjalan hanya menggunakan dua kaki belakang.

Seperti di kutip dari wowkeren.com Cen Lan mengadopsi anjing tersebut 6 tahun lalu dari tetangganya. Ia tak tega melihat Dian Dian ditelantarkan induknya karena fisik yang cacat. "Kelima saudaranya sudah diadopsi, meninggalkan dia sendirian. Aku pun mengadopsinya tanpa ragu-ragu," tutur warga Nanning, provinsi Guangxi, China, ini.

Awalnya Dian Dian bergerak seperti anjing laut dengan mendorong tubuh atas pakai kaki belakang. Cen Lan kemudian mengajari anjing jantan itu berjalan tegak menggunakan kaki belakang saja. Meski awalnya sulit namun lama-lama Dian Dian dapat berjalan tegak dalam durasi waktu lebih lama.

"Aku menggunakan makanan untuk melatihnya berdiri, meski hanya bisa beberapa detik," ungkap Cen Lan. Sejak itu Dian Dian bisa berjalan-jalan di luar dengan tegak tanpa perlu dipegangi. Namun jika dia lelah maka Cen Lan akan membawa pulang dengan memasukkannya di tas.

"Aku sempat diusir dari tempat tinggalku karena Dian Dian dianggap membawa nasib buruk," ucap Cen Lan yang kini selalu mencocokkan pakaiannya dengan si peliharaan. "Untunglah sekarang aku sudah punya rumah sendiri. Dia adalah bagian hidupku dan kami bahagia bersama." Baca selengkapnya »

No comments: